PORTALMAKASSAR.COM – Bazar Buku Big Bad Wolf resmi dibuka hari ini untuk seluruh masyarakat Sulawesi Selatan yang memiliki hobi membaca maupun mencari refensi bacaan yang menarik dan berkualitas.
Bazar Buku Big Bad Wolf hadir untuk pertama kalinya di Makassar setelah sebelumnya sukses diselenggarakan di enam kota, yakni Jakarta, Bandung, Yogyakarta, Medan, Surabaya, Balikpapan dan kini Makassar merupakan kota ketujuh di Indonesia yang Bazar Buku Big Bad Wolf kunjungi.
Bazar Buku ini diselenggarakan di Celebes Convention Center (CCC) dari tanggal 29 November – 9 Desember 2019, buka pada jam 08.00 WITA hingga 24.00 WITA.
Bazar Buku Big Bad Wolf yang di gelar pertama kalinya di Makassar ini memberikan diskon mulai dari 60 hingga 80 persen untuk semua buku internasional dengan gratis biaya masuk gedung.
Uli Silalahi, Presiden Direktur Big Bad Wolf Indonesia mengatakan bahwa melihat kesadaran membaca masyarakat yang semakin berkurang maka pihaknya bersemangat untuk meningkatkan minat baca dengan menghadirkan. Bazar Buku Big Bad Wolf untuk cipta kesadaran mengenai pentingnya mengenalkan budaya membaca sejak dini.
“Dengan memberikan akses buku-buku yang baik, bermutu dan terjangkau kepada masyarakat, itu akan memberikan mereka peluang besar untuk mengetahui banyak hal dan meningkatkan minat baca masyarakat,”jelasnya.
Bazar Buku Big Bad Wolf hadir dengan misi untuk mencerdaskan bangsa. Minat membaca yang tinggi pun menjadi tidak berarti tanpa adanya tempat dan bahan bacaan yang menarik.
Sebanyak 1.5 juta buah buku hadir dengan berbagai macam genre. Turut di datangkan mulai dari buku anak-anak, seni, budaya, bisnis, arsitektur, memasak, fashion hingga deretan novel karangan penulis terbaik di dunia dengan diskon besar-besaran yakni 60 hingga 80 persen untuk semua buku internasional.
[Gita Oktaviola]