PORTALMAKASSAR.COM – Pj Wali Kota Makassar, Rudy Djamaluddin menunjuk Kepala Dinas Perdagangan, Andi Muhammad Yasir menjabat sebagai Plt Kepala Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia Daerah (BKPSDMD) menggantikan Basri Rakhman.
Rudy mengungkapkan, penunjukkan Yasir sebagai Plt adalah untuk mendorong kinerja BKPSDMD agar lebih maksimal.
Selain itu, juga sebagai penyegaran di tubuh BKPSDMD mengingat Basri Rakhman sudah menjabat sebagai Plt kurang lebih satu tahun.
“IIntinya bagaimana kita ingin mengoptimalisasi tugas BKD. Kemudian pak Basri kan sudah lama (menjabat Plt), sudah setahun lebih kalau tidak salah,” kata Rudy di Hotel Four Points by Sheraton, Selasa (1/12).
Yasir sendiri akan mulai bekerja per 1 Desember 2020 hari ini. Rudy berharap kehadiran Yasir dapat melakukan penguatan untuk meningkatkan kinerja ASN melalui pemantauan lebih ketat.
“Bagaimana disiplinkan tenaga honorer yang begitu banyak jumlahnya, kemudian bagaimana untuk memastikan honorer yang digaji oleh negara betul-betul bekerja,” jelas Rudy.
Sementara itu, Basri Rakhman saat dikonfirmasi mengaku SK-nya sebagai Plt telah berakhir per 30 November 2020 kemarin.
“Memang berakhir tanggal 30,” singkat Basri.
Dengan demikian, Basri akan kembali ke ajbatannya semula sebagai Sekretaris Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia Daerah (BKPSDMD).