PORTALMAKASSAR.COM – Panitia F8 Makassar menyediakan lima unit shuttle bus untuk memudahkan masyarakat yang ingin berkunjung ke lokasi festival tahunan tersebut.
Shuttle bus ini nantinya akan mengangkut masyarakat di bundaran Center Point of Indonesia (CPI) yang berada di kawasan paling ujung penyelenggaraan even.
“Jadi pengunjung yang tidak membawa kendaraan tidak perlu capek-capek jalan ke area yang lokasinya masih sekitar 3 kilometer dari jalan raya Metro Tanjung Bunga atau bundaran CPI,” kata Direktur PT Festival 8 Indonesia, Sofyan Setiawan, Minggu (6/10/2019).
Shuttle Bus tersebut akan beroperasi mulai pukul 16.00 di bundaran CPI hingga event selesai.
“Bus jemputan ini sebagian tidak hanya stand by di bundaran, tapi juga di area lokasi F8 untuk mengantar pengunjung yang ingin kembali ke ujung jalan CPI,” tambahnya.
Penyediaan 5 shuttle bus, kata Wawan, merupakan hasil kerjasama antara PT Festival 8 Indonesia dengan OYO.
Dalam event ini, OYO juga akan membagikan 20.000 voucher senilai Rp 75.000 kepada pengunjung F8.
Sementara pengunjung yang membawa kendaraan, bisa memarkirkan kendaraan di area parkiran yang tidak jauh dari lokasi event dan akan dikenakan biaya yang sangat terjangkau dan tentunya tidak akan memberatkan pengunjung.
“Kita akan memberikan pelayanan sebaik mungkin. Selain penyediaan shuttle bus, juga harga parkir yang dijamin sangat terjangkau,” ungkap Wawan.
Tak hanya mendapatkan support dari OYO, F8 Makassar juga telah mendapatkan berbagai support oleh sejumlah perusahaan swasta. (*)
MUH.ERVIN SAPUTRA